27Feb

TGB: Tetap Menjaga Optimisme di Tengah Pandemi

Ketua Organisasi Internasional Alumni Al Azhar (OIAA) Indonesia sekaligus Ketua Umum PB NWDI, TGB HM Zainul Majdi diundang ke Kota Batam untuk mengisi pengajian Isra’ Mikraj Nabi Muhammad SAW, Minggu (27/2).

Pengajian juga dirangkai dengan pelantikan Ikatan Alumni Al Azhar Indonesia (IAAI) Provinsi Kepulauan Riau yang dipimpin oleh Muhammad Juni Beddu. Hadir pada acara ini Wagub Provinsi Kepri Hj Marlin Agustin, Wali Kota Batam H Muhammad Rudi, dan segenap pimpinan daerah Kota Batam.

Pada pengajian Isra’ Mikraj, TGB memberikan pesan untuk tetap menjaga optimisme di tengah pandemi. Meski telah dua tahun berjalan, semangat harus tetap dijaga. Sebagaimana disampaikan dalam Surat Al Insirah, setiap satu kesulitan Allah siapkan dua kemudahan.

Teladan ini telah dicontohkan oleh Nabi Muhammad dalam peristiwa Isra’ Mikraj. Nabi Muhammad yang dirundung sedih karena ditinggal wafat oleh orang tercinta yaitu Siti Khadijah Sang Istri dan Abu Thalib Sang Paman.

Karena kesedihan ini kemudian Allah perjalankan nabi dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsa sampai kemudian ke langit Sidratul Muntaha dalam semalam. Peristiwa yang dikenal dengan Isra’ Mikraj. (*)

Tinggalkan Komentar